WANMEDIA.CO.ID, MADIUN – Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, Tampak antusiasme personel Kodim 0803/Madiun mengikuti sosialisasi vaksin Influenza dan Pneumonia, yang digelar di aula Makodim dengan narasumber Mayor Ckm dr Kartika Sudrajat Budi, S.Sp.THT-KL, yang keseharianya menjabat sebagai Karumkit RS TK IV 05.04.01 DKT Madiun, Rabu (20/01/21).
Dalam penjelasanya dr.Kartika Sudrajat menyampaikan bahwa orang yang mempunyai riwayat diabetes mellitus, hipertensi, jantung, kolesterol dan orang yang biasa minum obat sembarangan, akan lebih rentan terjadi infeksi pada paru-paru atau Pneumonia.
Vaksin ini sudah direkomendasikan oleh WHO sebagai salah satu program dunia untuk mengurangi nyeri pada kasus infeksi pada paru-paru atau pneumonia.
“Sebaiknya vaksin Influenza dan pneumonia ini diberikan kepada orang dewasa atau lansia, Pemberian vaksin ini hanya satu kali seumur hidup,” terangnya.
Sementara itu Kepala Staf Kodim 0803/Madiun, Mayor inf Dwi Atmo menyapaikan kedua vaksin tersebut, “Bisa dikatakan sebagai sarana untuk membentengi tubuh kita menghadapi musuh dari luar. Benteng itu sangat penting,” ujar Kasdim. (YANTO)