Babinsa Koramil 0806/09 Tugu Aktif Kawal Penyaluran Dana BST Bagi Warga Kurang Mampu

banner 468x60

WANMEDIA.CO.ID, TRENGGALEK – Personel Babinsa Koramil 0806/09 Tugu jajaran Kodim 0806/Trenggalek Sertu Dwianto tutut serta melaksanakan pengamanan sekaligus pengawasan kegiatan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) di Desa Gondang, Kecamatan Tugu, Trenggalek, Minggu (18/4/21).

Di sela-sela kegiatan Sertu Dwianto mengatakan, BST merupakan salah satu program pemerintah terhadap warga terdampak Pandemi Covid-19, khususnya bagi mereka yang kurang mampu.

Lebih lanjut, Ia menjelaskan, Setiap pelaksanaan pembagian BST saya selalu berkoordinasi deng-an Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa, agar dalam pendistribusiannya dapat tepat sasaran, tetap menerapkan protokol kesehatan, aman dan lancar,” terang Sertu Dwianto.

“Selaku Babinsa Koramil 0806/09 Tugu, Saya bersama Bhabinkamtibmas akan terus mendampingi dan mengamankan setiap penyaluran bantuan bagi warga desa binaan, agar dapat berjalan lancar, tertib dan aman,” pungkasnya. (Saripudin)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *