Disbudpar Kota Tangerang Memberikan Pelatihan Membatik

banner 468x60

WANMEDIA.co.id, KOTA TANGERANG-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata ( Disbudpar) Kota Tangerang mengadakan pelatihan membatik kepada warga  Kelurahan Cipadu Jaya, Kacamatan Larangan, Senin 9/12/2019.

Para ibu-ibu yang mengikuti latihan membatik sangat bersemangat mempunyai ketrampilan membatik dan untuk kedepannya yang mungkin bisa memberikan nilai ekonomi. 

Suryadi S.i.P Lurah Cipadu Jaya menyampaikan,  dengan adanya kegiatan pelatihan membatik dari Disbudpar bisa memberikan nilai ekonomi kepada masyarakat, kegiatan yang positif dan bisa mempertahankan seni budaya membatik. 
“Saya sangat mendukung dengan adanya kegiatan pelatihan membatik, Semoga terus dipertahankan seni budaya membatik” “Ujarnya. 

Ratna Feriyani sebagai peserta membatik mengatakan,  adanya pelatihan membatik ini dapat membantu kreatifitas budaya membatik untuk bisa melestarikannya, yang diberikan pelatihan nya dari yang mudah dahulu seperti membuat batik kembang-kembang dan semoga nantinya akan bisa menambah nilai ekonomi.”Katanya.(wahyu)

banner 468x60

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *