Wanmedia.co.id, Kabupaten Tangerang-Pelaksanaan pekerjaan Pemeliharaan Spal Drainase di desa Kedaung Barat Rw 03 Sepatan Timur, diduga pekerjaan diminimalisir dan susutkan anggaran dari Rincian Anggaran Belanja (RAB) yang sudah dirincikan, Selasa (17/08/2021).
Pembangunan Sarana Irigasi Spal Drainase yang dikerjakan CV. PUTRI REZKY, para pekerja tidak memakai masker dan Alat Pelindung Diri (APD), dengan dugaan kurangnya pengawasan pekerjaan tersebut, dari pihak Kontraktor dan Ekbang Kecamatan Sepatan Timur, yang seharusnya para pekerja Spal Drainase di Desa Kedaung Barat mematuhi aturan Prokes dan K3 sesuai ketentuan aturan pemerintah.
Sangat di sayangkan betapa pentingnya keutamaan keselamatan para pekerja dilapangan, agar para pekerja tetap menggunakan APD ketika saat bekerja dan mengikuti aturan pemerintah untuk tetap mematuhi aturan Prokes, dengan dugaan kurangnya perhatian dari pihak Kontraktor CV. PUTRI REZKY kepada para pekerjanya.
Yang terjadi fakta di lokasi pekerjaan tersebut kurang efektif dan terkesan kurang asal jadi plesteran bergelembung dan berombak tidak rata atau lurus, dikerjakan asal jadi agar cepat terealisasi.
Saat dikonfirmasi awak media Ekbang Kecamatan Sepatan Timur melalui via whats app di arahkan ke Basid ke pihak Kontraktor, ” ya,.. hubungi aja Basid, ” Jelasnya balasan Hendrik selaku Ekbank Kecamatan Sepatan Timur.
seperti tidak ada jawaban yang lebih enak dan pantas sebagai seorang Kasi ekbang yang seharusnya bisa memberi informasi kepada awak media.
Dengan simple Hendrik balas saat di konfirmasi awak media tidak memberi jawaban atau jelaskan terkait pekerjaan Spal Drainase.
Saat awak media mencoba mengkonfirmasi melalui Whatsapp ke Basit untuk memberikan pendapat terkait pekerjaan yang ada di Jalan Kedaung Barat RW. 03 hanya dengan jawaban “ya”, Intinya tidak ada penjelasan apapun.
Diduga Hendrik selaku kasi Ekbank Kecamatan Sepatan Timur terkesan tutup mata terkait pekerjaan Proyek Pemeliharaan Spal Drainase tersebut. (sarip)