Wanmedia.co.id, BALARAJA – Ratusan buruh di Kabupaten Tangerang dari berbagai aliansi menggeruduk Kantor Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kabupaten Tangerang, di Balaraja, Selasa (3/12).
Mereka melakukan aksi unjuk dalam rangka pengawalan perundingan UMSK (Upah Minimum Sektoral Kabupaten) Tangerang Tahun 2020 oleh Anggota DEPEKAB.
Ratusan buruh itu konvoi menggunakan sepeda motor, dan beberapa mobil komando. DPC SPSI Kab. Tangerang (Citra raya) mengirimkan 500 orang, dengan 1 unit mobil komando. Mereka mampak menggunakan atribut bendera, spanduk dan seragam SPSI Brigade.
Ada juga buruh dari Aliansi Rakyat Tangerang Raya (ALTTAR) dengan jumlah massa kurang lebih 200 orang, dengan satu kendaraan mobil komando. Sama seperti SPSI, mereka membawa atribut bendera, spanduk dan seragam organisasi. (Ahmad)